Siapa diantara kalian yang memiliki cita-cita sebagai hacker? Menjadi seorang hacker mungkin bukanlah sebuah profesi yang diidam-idamkan oleh orang banyak. Padahal, profesi hacker saat ini tengah banyak dibutuhkan oleh berbagai perusahaan besar. 

Seorang hacker bahkan dapat menghasilkan puluhan hingga ratusan juta rupiah setiap bulannya secara legal. Mereka akan ditugaskan untuk melakukan keamanan siber dengan mencari celah dalam sistem keamanan perusahaan guna mencegah terjadinya kebocoran data-data penting.

‘Terus, susah dong buat jadi hacker?’ 

Eits, kata siapa? Sekarang, semua orang dapat dengan mudah belajar hacker, bahkan dari nol. Artinya, siapapun, dimanapun, dan dengan latar belakang apapun bisa belajar menjadi hacker tanpa mengalami kendala yang berarti.

Jika harus memberikan persyaratan untuk belajar hacker, mungkin hanya akan ada tiga syarat: memiliki laptop, internet dan kemauan. Tidak lebih dari itu.

Belajar hacker sangat mungkin dilakukan secara otodidak. Di tengah perkembangan pesat teknologi saat ini, setiap orang diberikan kemudahan untuk mengakses informasi. Hal ini tentu saja memudahkan kita untuk belajar mandiri tanpa perlu pendampingan ahli (otodidak) dalam bidang apapun, termasuk keamanan siber dan hacker.

Banyak video yang mengajarkan langkah-langkah awal menjadi seorang hacker professional dari nol. Jika dapat mengikuti setiap prosesnya dengan tekun, kita dapat dengan mudah menjadi hacker dalam waktu yang sangat singkat.

Selain itu, kehadiran situs-situs terpercaya yang memaparkan secara rinci ilmu hacker dapat menjadi panduan bagi kita untuk belajar hacker. Nah, maka dari itu berikut adalah :

5 Website untuk belajar Jadi Hacker secara mandiri

Hackaday

Jika kamu adalah tipe orang yang lebih senang belajar dengan membaca artikel yang dibahas langkah per langkah, maka Hackaday adalah jawaban dari situs yang kamu butuhkan. Situs ini kerap membagikan berbagai macam berita dan artikel, khususnya mengenai tutorial bagaimana menjadi hacker.

Hackthis

Berbeda dengan situs sebelumnya, Hackthis justru menawarkan para penggunanya sebuah pengalaman untuk mempraktekan secara langsung ilmu yang telah dimiliki. Sebuah proses belajar hacker yang cukup baik, khususnya bagi kamu yang mempunyai prinsip ‘learning by doing’. Nantinya, akan ada misi khusus yang harus diselesaikan sebelum naik ke level selanjutnya.

Evilzone Forum

Belajar bersama terkadang lebih menyenangkan dibandingkan belajar sendiri secara invidiual. Mungkin, konsep inilah yang diusung oleh situs Evilzone Forum. Situs ini secara umum merupakan sebuah forum yang dibentuk bagi sesama hacker pemula yang ingin belajar ilmu hacking lebih lanjut. Namun, kamu harus melakukan registrasi terlebih dahulu sebelum dapat berdiskusi di EvilZone Forum.

SecTools

Security Tools atau lebih sering disingkat sebagai SecTools merupakan salah satu situs lainnya yang dapat membantu kamu belajar hacker. SecTools memiliki tujuan utama untuk memberikan edukasi terkait keamanan siber yang dapat mencegah tindakan pencurian data ilegal.

Jadihacker.id

Kamu tipe orang yang senang belajar dengan membaca serta menonton video penjelasan belajar hacker? Situs Jadihacker.id adalah pilihan terbaikmu untuk mempelajari dan menjadi hacker professional. Pemaparan lengkap dengan Bahasa Indonesia serta materi belajar yang lengkap tentu akan sangat membantu proses pembelajaranmu. Selain itu, Jadihacker.id juga kerap memberikan online course secara gratis kepada siapapun yang mengakses situsnya.

Menjadi seorang hacker mudah, bukan? Ingat, belajar hacker tidak melulu ribet dan lama, ya!